Senin, Mei 6, 2024
BerandaBerita"Kapolres Tarakan Gelar Jumat Curhat Bersama Warga, Berikan Solusi atas Keluhan Masyarakat"

“Kapolres Tarakan Gelar Jumat Curhat Bersama Warga, Berikan Solusi atas Keluhan Masyarakat”

TARAKAN, Polda Kaltara – Polres Tarakan, Pada Hari Jumat tanggal 1 September 2023 terlaksananya kegiatan Jumat Curhat Kapolres Tarakan bersama elemen masyarakat Kota Tarakan di Ruang Pertemuan Kelurahan Kampung Empat, Kecamatan Tarakan Timur, Kota Tarakan. Kegiatan yang bertujuan untuk memberikan edukasi pentingnya siskamling serta mendengarkan keluhan masyarakat ini dihadiri oleh berbagai pihak yang memiliki peran dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
Dalam kegiatan ini, hadir beberapa tokoh penting, antara lain, Kapolres Tarakan, AKBP Ronaldo Maradona T.P.P Siregar.S.H,S.I.K, Lurah Kampung Empat, Nany Fitriati,A.md, Pejabat Utama dilingkungan Polres Tarakan, serta Kapolsek Tarakan Timur, Iptu Ridho Aldwiko,S.Tr.k, Kasi Trantib Kelurahan Kampung 4, Bahbinkamtibmas Kelurahan Kampung 4, Bhabinsa Kelurahan Kampung empat, Para ketua Rt Kelurahan Kampung empat dan Ketua Karang Taruna.
Rangkaian kegiatan dimulai dengan pembukaan oleh Lurah Kampung empat Nany Fitriati,A.md, yang mengajak semua peserta untuk bercurhat dan berbagi keluh kesah dengan Kapolres Tarakan.
Kapolres Tarakan sendiri pada sambutannya juga mengajak semua pihak untuk bersyukur atas kehadiran Tuhan Yang Maha Esa dan menjelaskan tujuan dari kegiatan Jumat Curhat, yaitu memberikan edukasi serta mendengarkan keluhan masyarakat.
Dalam sesi diskusi dan tanya jawab, beberapa perwakilan masyarakat menyampaikan berbagai permasalahan yang mereka hadapi sehari-hari, antara lain.
Ketua Rt.2, Pak Joko, mengungkapkan keluhan tentang kurangnya pengawasan polisi di sekitar SDIT Ulul Albab saat lalu lintas ramai. Ia juga meminta agar minimarket tanpa lahan parkir bekerja sama dengan dinas perhubungan untuk memasang rambu lalu lintas, peserta lain membahasa kasus pemukulan oleh anak di bawah umur dan kepatuhan terhadap peraturan lalu lintas. Keluhan terkait pelaporan yang sering kali tidak direspon dengan baik oleh kepolisian, dan mengusulkan agar permasalahan kecil dapat diselesaikan di tingkat RT terlebih dahulu. Sedangkan Ketua Karang Taruna, Bapak Sugeng, menyampaikan dukungannya untuk bekerjasama dengan polisi dan mengingatkan akan pentingnya pendidikan tentang Pancasila dan nama presiden bagi generasi muda.
Dalam tanggapannya, Kapolres Tarakan AKBP Ronaldo Maradona memberikan penjelasan dan solusi untuk berbagai permasalahan yang diajukan oleh masyarakat, seperti menindak petugas yang melanggar aturan, pengaturan lalu lintas, pendirian pos kamling, serta edukasi dan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat.
Kegiatan Jumat Curhat merupakan inisiatif Polri untuk membangun sinergitas antara kepolisian dan masyarakat, dengan tujuan menciptakan suasana yang lebih kondusif di wilayah hukum Polda, Polres, dan Polsek di seluruh Indonesia. Keberhasilan kegiatan ini diharapkan dapat membantu memecahkan permasalahan dan meningkatkan keamanan serta pelayanan kepada masyarakat.(HumasResTrk).

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments