TARAKAN – Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) menggelar kegiatan bakti sosial (baksos) dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan. Pelaksanaan kegiatan baksos Polri Presisi ini digelar bersinergi dengan elemen mahasiswa.
Seremoni pemberian bantuan digelar di Lapangan Bhayangkara Mabes Polri, Jakarta Selatan, Kamis (27/2/2025) siang.
Selain dijakarta, Kegiatan serupa juga dilaksanakan di polres tarakan dan dipimpin langsung oleh Kapolda Kaltara Irjen Pol. Hary Sudwijanto, S.I.K.,M,Si.
Pada Jumat (1/3/2025), Kapolres Tarakan, AKBP Adi Saptia Sudirna, S.I.K., M.H., bersama elemen mahasiswa melaksanakan penyaluran bantuan sosial kepada masyarakat yang membutuhkan serta mahasiswa rantau yang berada di Kota Tarakan. Bantuan ini diharapkan dapat bermanfaat bagi masyarakat dalam menyambut bulan suci Ramadan.
Kapolres Tarakan, AKBP Adi Saptia Sudirna, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud sinergi antara kepolisian dan mahasiswa dalam membangun solidaritas sosial di tengah masyarakat.
“Kami berharap bantuan ini dapat memberikan manfaat bagi saudara-saudara kita yang membutuhkan, terutama menjelang bulan Ramadan. Ini juga menjadi bukti nyata bahwa kepolisian dan mahasiswa dapat berkolaborasi dalam aksi sosial demi kebaikan bersama,” ujar AKBP Adi Saptia Sudirna.
Salah satu mahasiswa rantau yang menerima bantuan mengungkapkan rasa syukur atas perhatian yang diberikan. “Kami sangat berterima kasih atas bantuan ini. Sebagai perantau, kepedulian seperti ini sangat berarti bagi kami,” ujarnya.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan semangat kebersamaan dan kepedulian sosial semakin meningkat, sehingga masyarakat Kota Tarakan dapat menjalani Ramadan dengan lebih tenang dan penuh berkah.
Polri terus berkomitmen untuk hadir di tengah masyarakat melalui berbagai kegiatan sosial yang bermanfaat. Sinergi antara Polri dan mahasiswa dalam kegiatan ini menjadi bukti nyata semangat gotong royong dalam membangun kebersamaan dan kepedulian sosial.(HumasResTrk).