TARAKAN, Polda Kaltara – Polres Tarakan, Dalam rangka cipta kondisi Polsek Tarakan Utara polres tarakan melaksanakan kegiatan Patroli KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan). Kegiatan patroli KRYD dilaksanakan dengan tujuan untuk memelihara kemanan, ketertiban serta mencegah terjadinya tindak kejahatan diwilayah polsek tarakan utara kota tarakan.
Pada hari Senin tanggal 23 Oktober 2023 pukul 20.00 wita bertempat di Mako Polsek Tarakan Utara dilaksanakan apel kesiapan pelaksanaan patroli KRYD di Wilayah Hukum Polsek Tarakan Utara, Kegiatan dipimpin langsung oleh Kapolsek Tarakan Utara IPTU TRIYONO, S.H dikuti oleh 05 personel Polsek Tarakan Utara.
Kapolsek Tarakan Utara IPTU TRIYONO, S.H mengatakan, sasaran dalam pelaksanaan patroli KRYD adalah Tempat sepi dan rawan terjadi tindak pidana yang ada wilayah hukum Polsek Tarakan Utara.
Lanjut IPTU TRIYONO, S.H ” Selain itu, anggota Polres tarakan utara memberikan himbauan dan pembinaan kepada masyarakat yang sedang nongkrong untuk tidak terlalu larut malam kembali ke rumahnya, serta melakukan antisipasi gangguan Kamtibmas guna terpeliharanya Kamtibmas yang kondusif. Sasaran lainnya adalah penertiban knalpot bising, serta masyarakat yang tidak tertib dalam berkendara di jalan raya”. Ujarnya Kapolsek Tarakan utara.
Dalam kegiatan Patroli KRYD tersebut Rute yang dilalui dimulai dari mako polsek tarakan utara Jl. P. Aji Iskandar, Jl. Sei Bengawan dan kembali ke Mako Polsek Tarakan Utara.
Kami berharap kegiatan patroli KRYD dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat di wilayah hukum polsek tarakan utara”Pungkas iptu Tri. (HumasResTrk).