Minggu, Oktober 1, 2023
BerandaBeritaWarga Keluhkan Pencurian dan Tukang Palak Diduga ODGJ, Kapolres Siap Tindak Lanjuti...

Warga Keluhkan Pencurian dan Tukang Palak Diduga ODGJ, Kapolres Siap Tindak Lanjuti Laporan Warga

 

 

TARAKAN, Polda Kaltara – Polres Tarakan, Kegiatan Jumat Curhat bersama Kapolres Tarakan kembali digelar kali ini berlokasi di Warung Kopi Aghatis, Kecamatan Tarakan Barat Kota Tarakan, Jumat (22/6/2023).

 

Jumat Curhat ini diharapkan bisa menindaklanjuti saran dan keluhan dari masyarakat serta informasi yang diberikan sesuai prosedur dan tupoksi kewenangan POLRI khususnya Polres Tarakan.

 

Kegiatan dimulai pukul 09.00 WITA. Turut hadir mendampingi Kapolres Tarakan, AKBP Ronaldo Maradona T.P.P Siregar, S.H., S.I.K, yakni Waka Polres Tarakan Kompol M.Musni,S.E.S.I.K.,beserta Pejabat utama jajaran polres tarakan, selain itu Lurah Karang Harapan juga turut hadir bersama Bhanbinsa Karang Harapan dan tokoh masyarakat.

 

Jumat curhat dimulai dari penyampaikan dari pihak Ketua RT 1 Kelurahan Karang Harapan, Iliyas. Ia di kesempatan itu menyampaikan bahwa saat ini kondisi kayu masih terjadi kelangkaan. Selain itu ia menyampaikan terkait adanya lampu yang padam dan juga hilang di jalan utama.

 

Selain Iliyas, ada juga Syafii memaparkan adanya pencurian meski nilainya di bawah kerugian Rp 1 juta. Termasuk juga ia mengharapkan untuk motor knalpot brong yang suaranya cukup besar ditindak. Begitu juga kondisi jalan masih ada yang rusak ada juga yang belum diaspal termasuk yang paling penting adalah anak-anak ada yang memanfaatkan Jalan Agatis jadi arena trek-trekan.

 

Saharuddin warga Karang Harapan juga turut menyampaikan keluhannya salah satunya kotak amal di masjid hilang dicuri. Termasuk di malam hari di tanjakan gunung, Hal yang sama disampaikan juga masih ada orang nekat mencuri penerangan jalan.

 

Menjawab semua masukan dan keluhan masyarakat, Kapolres Tarakan siap menampung. Ia menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan serentak yang di laksanakan Oleh Polda, Polres, Polsek di seluruh Indonesia menindaklanjuti program prioritas dari Bapak Kapolri.

 

“ Dengan adanya kegiatan Jumat Curhat akan mewujudkan sinergitas antara Polri dengan elemen masyarakat sehingga akan memberikan suasana yang kondusif di wilayah hukum Polda, Polres dan Polsek di seluruh Indonesia,” terang Kapolres Tarakan.

Ia menjelaskan persoalan kayu, banyaknya illegal loging pihaknya langsung melakukan penindakan. Ia berharap masyarakat harus mengurus perizinan agar bisa menjadi legal.

“Kemudian harganya menjadi mahal, seandainya dilakukan sesuai perizinan, hutan kita bisa terjaga ada sustainable, berkesinambungan. Undang-Undang ada,” ujar Kapolres Tarakan.

 

Sehingga saat ada tuntutan datang ke Polres Tarakan, pihaknya tetap tegak lurus harus melakukan penindakan. Jika kayu menjadi legal, maka harga akan lebih mahal namun administrasinya bisa legal.

 

“Ini sama-sama langkah kita memperbaiki kehidupan sosial masyarakat. Perizinannya sebenarnya bisa diurus,” terangnya.

Selanjutnya menjawab persoalan trek-trekan, di sepanjang jalur Agatis, pihaknya siap menerima laporan dan jika ada kejadian lagi, masyarakat bisa melengkapi laporan dengan video.

 

“Nanti personel kami turun langsung patroli. Kami berusaha dengan jumlah personel terbatas, ada laporan masyarakat, petugas datang langsung cek,” ujar Kapolres Tarakan.

 

Ia menambahkan, persoalan fasilitas umum, penerangan jalan umum, nanti pihaknya akan berkoordinasi dengan BUMN termasuk pembangunan jalan.

 

“Untuk kepentingan umum, bisa dikomunikasikan dan diupayakan,” ujarnya.

 

Ia menambahkan untuk kasus pencurian kotak amal misalnya, karena alasan diduga ODGJ, ia mengharapkan warga membuat laporan. Jika tidak selesai di level RT dan babinsa babinkamtibmas, bisa diproses. Tentunya melalui proses apakah dimungkinkan pura-pura ODGJ. “Kita lihat kita bawa apakah yang bersangkutan ODGJ. Termasuk yang melakukan pemalak, nanti Kapolsek dan Kasat Sabhara saya perintahkan mereka untuk patroli,” tegasnya.

 

Sebelum mengahkiri kegiatan jumat curhat kapolres tarakan AKBP Ronaldo Maradona T.P.P Siregar, S.H., S.I.K menyapaikan jika terjadi gangguan kamtibmas jangan ragu untuk melaporkan melalui nomor hp pengaduan yang dipegang sendiri oleh Kapolres dinomor “081351675119” (HumasResTrk)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments