TARAKAN, Polda Kaltara – Polres Taraka, Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke 77 tahun 2023 Polri mengadakan Bulan Bakti Polri Presisi, salah satunya lewat program Bedah Rumah.
Di Tarakan, Polres Tarakan juga melaksanakan Program Bedah Rumah dan menyasar penerima manfaat yakni Ibu Muzenah warga Jalan Diponegoro RT 31 Kelurahan Sebengkok Kecamatan Tarakan Tengah Kota Tarakan.
Sejauh ini dijelaskan Kapolres Tarakan, AKBP Ronaldo Maradona T.P.P Siregar, S.H., S.I.K, untuk penyelesaian bedah rumah milik Ibu Muzenah masih terus berproses. Kegiatan bedah rumah resmi dimulai sejak 16 Juni 2023 lalu dan sampai saat ini masih terus berlanjut.
Digambarkan Kapolres Tarakan, kondisi rumah di awal sebelum pengerjaan yakni tangga menuju ke dalam rumah masih berbahan kayu dan kini sudah dipugar berganti cor batu bata setiap anak tangganya. Jika melihat progress pengerjaan yang sudah dilaksanakan sebanyak lima anak tangga masih dikebut sampai proses finish.
Adapun rekam jejak Ibu Muzenah adalah ibu rumah tangga dan merupakan warakawuri atau istri yang ditinggal meninggal oleh suami yang merupakan pensiunan anggota POLRI.
Sementara itu Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, M.Si dalam pertemuan virtual menyampaikan “kegiatan bakti sosial ini diharapkan dapat menjaga perdamaian, persatuan kesatuan dan keberagaman yang kita miliki sebagai kekayaan NKRI yang harus kita kawal dan jaga.”
Kegiatan seremonial bulan bakti polri presisi di ikuti oleh Waka Polres Tarakan Kompol Muhammad Musnu, S.E., S.I.K, lurah kelurahan sebengkok, serta pejabat utama jajaran polres tarakan dan bhabinkamtibmas serta bhabinsa kelurahan sebengkok secara virtual. (HumasResTrk).